Selasa, 02 Agustus 2011

Hikmah Puasa : Melatih Pikiran Dan Perilaku Positif

| Selasa, 02 Agustus 2011 | 0 komentar


Melatih Pikiran Dan Perilaku Positif . Bulan puasa adalah bula yang ditunggu-tunggu oleh umat islam . Bulan yang penuh pengampunan , bulan yang penuh pahala , dan bulan yang penuh dengan menfaat . Baik manfaat secara rohani maupun jasmani . Selama kita berpuasa banyak hal yang dapat kita ambil hikmahnya dalam hal jasmani seperti kita akan lebih sehat , pencernaan lebih teratur, bisa menunda penuaan , dan juga bisa melatih pikiran lebih positif .


Nah dalam proses berpuasa untuk dapat menjadi sosok insan yang dapat berfikir posotif ada beberapa hl yang disampaikan dibawah ini semoga bermanfaat :

Berfikir Positif
Pada bulan Ramadhan ini kita diharapkan mampu mengendalikan pikiran-pikiran kita dari segala hal-hal buruk yang biasanya secara sadar maupun tidak menjadi kebiasaan kita sehari-hari.    
Dalam berbagai kesempatan bertemu dengan berbagai masalah kehidupan, selayaknyalah di dalam bulan suci ini kita mampu lebih berpikir positif akan segala macam kondisi yang terjadi. Melatih kesabaran dengan cara mengendalikan amarah adalah salah satu terapi pikiran yang sering didengungkan di ceramah-ceramah Ramadhan. Selain dengan tujuan tidak membatalkan puasa, melatih kesabaran tentunya mempunyai tujuan yang lebih tinggi yaitu mencapai suatu keseimbangan batin.
Walaupun waktu kurang lebih 30 hari sebetulnya kurang cukup untuk melatih hal ini tapi dengan kita berpuasa dapat menjadi permulaan dalam berlatih berfikir positif . Dan bisa kita lanjutkan dibulan-bulan seterusnya .

Perilaku Baik
Para ahli meyakini bahwa perubahan pola pikir akan mengubah juga perilaku orang tersebutApabila mempunyai pola pikir yang baik otomatis pola perilakunya juga bail pula.
Kita sering melihat orang yang menjalankan puasa menjadi lebih rajin menjalankan ajaran agama baik yang wajib maupun sunnah. Kesempatan berkunjung ke mesjid juga dimaksimalkan. Sembahyang juga bertambah dengan adanya sholat tarawih. Umat Islam juga mejadi lebih senang membaca kitab suci Al-Quran.

Kesemuanya ini karena adanya dorongan pikiran untuk melakukan sesuatu yang berguna dan bermanfaat di bulan yang suci ini. Selain itu, juga pemikiran bahwa perbuatan ini akan membawa pahala dan berkah yang berlipat ganda membuat umat menjadi semakin bersemangat untuk melaksanakan perilaku yang baik ini. Dan berfungsi sebagai cara untuk melatih perilaku untuk dapat menjadi yang lebih baik .

Puasa Awal Yang Baik
Bulan puasa tahun ini semoga dapat menjadi awal yang tepat untuk melatih diri kita menjadi yang lebih baik . Menjadi sosok insan yang dapat berfikir positif dan punya perilaku yang baik . Walaupun bulan romadhon hanya kurang lebih 30 hari yang terasa kurang cukup untuk melatih tu semua , tapi diharapkan bulan puasa kali ini merupakan waktu yang tepat untuk memulai dan semoga saja dapat berlanjut sampai ajal menjemput kita .

Semoga puasa tahun ini menjadi suatu kesempatan emas bagi kita untuk terus melatih pikiran dan perilaku kita. Selamat menunaikan ibadah puasa, semoga kita semua mampu menjadi orang yang lebih baik di ujung bulan Ramadhan nanti. [kompas]



Baca Juga Artikel Yang Berkaitan



0 komentar:

 
Tempat pesan sofa
© Copyright 2011. All rights reserved powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com
ILMU KIETA | Tempat Sharing Dan Bertukar Ilmu | ILMU KIETA