Rabu, 15 Juni 2011

Fitur Windows 8

| Rabu, 15 Juni 2011 | 0 komentar


Tidak habis di Windows 7 saja, Microsoft dipastikan masih terus berinovasi mempercanggih sistem operasi terbarunya. Bahkan OS Windows 8 dikabarkan meluncur pada tahun 2012 nanti.

Jika kalender suku maya tidak terbukti dan kiamat tidak hadir pada tahun 2012, Microsoft akan menggelontorkan sistem operasi terbarunya, Windows 8. Tepat, tiga tahun setelah kemunculan Windows 7 tahun ini.
Isu ini berkembang setelah roadmap yanng diduga milik Microsoft berhasil tersebar di internet. Dikutip dari Electronista, Sabtu (21/11/2009), roadmap tersebut digambarkan sesuai dengan ritme peluncurkan produk-produk Microsoft.
Detail mengenai Windows 8 itu sendiri bermula dari Robert Morgan, yang menuliskannya di dalam kolom profil di situs jaringan bisnis Linkedln. Morgan yang memegang posisi Senior Research and Development menuliskan, kalau dirinya bekerja di departemen penelitian dan pengembangan dengan tingkat keamanan tinggi untuk proyek jangka panjang dan menengah.

Cerobohnya di profilnya, Morgan menuliskan sedang mengerjakan proyek Windows 8 dan berencana membuat Windows 9. Di dalam profil tersebut juga tertulis "Kernel Windows 8 kompatibel dengan arsitektur 128-bit dan Windows 9 sedang dalam perencanaan". Demikian yang dikutip melalui PC World.
Padahal seperti diketahui, Windows 7 yang akan dirilis pada 22 Oktober 2009 mendatang, baru mendukung 32-bit dan 64-bit. Untuk dukungan 64-bit sendiri, Microsoft menggunakannya pertama kali pada Windows XP Profesional edisi X64 yang diluncurkan pada Mei 2005 silam.
Belum ada tanggapan dari Microsoft mengenai bocornya sistem operasi yang masih dirahasiakan ini. Morgan yang membocorkan Windows 8 dan Windows 9 telah menghapus tulisan tersebut di dalam profilnya, walaupun 'jejak kejahatannya' dapat terekam di mesin pencari Google.


Prediksi 8 fitur baru yang bakal ada pada Windows 8 :
1. Toko Aplikasi
Coba pikirkanlah toko aplikasi App Store milik Apple, atau Android Marketplace milik Google, yang bakal dibuat oleh Microsoft. Rumornya toko aplikasi Windows tersebut bernama Windows Store. 
2. Internet Explorer 9
Kemungkinan browser Internet Explorer 9 (IE9) bakal kembali dipaket oleh Microsoft saat meluncurkan Windows 8. Mengapa? Hal ini mungkin karena pasar IE terus digerogoti browser-browser tandingan seperti Firefox dan Chrome, yang kini makin diminati.
3. Windows Live 5
Detail Windows Live 5, mungkin bakal hadir setelah Windows 8 dikapalkan. Windows Live Wave 4 beta kini telah tersedia. .
4. Jadwal Peluncuran Windows 8
Windows 8 dikabarkan meluncur pada pertengahan 2012, sementara versi betanya ada pada pertengahan 2011.
5. Aplikasi Berbasis Web
Aplikasi berbasis web kini merupakan ‘sawah’ yang menjanjikan bagi para pengembang software. Dengan adanya toko aplikasi Windows, semoga Microsoft telah membidik hal ini.
6. Tiga Kategori Baru Windows 8
Menurut Microsoft, Windows 8 ditujukan pada tiga jenis kategori PC: ‘Lap PC’, ‘Workhorse PC’, dan ‘Family Hub PC’. Kemungkinan, kategori Lap PC adalah netbook, notebook dan tablet. Sementara workhorse dan Family Hub lebih ditujukan untuk kantoran serta keluarga.
7. Digital Media
Saat membahas digital media milik Microsoft, yang terbesit di kepala adalah: Windows Media Player, Windows Media Center, dan Zune. Nah, kabarnya Windows 8 akan mendukung format baru seperti AVC HD, 3D video, serta multiple MPEG-4 formats berbasis web, serta MJPEG, MPEG-2 (decoding/encoding), H.264 (encoding), dan WMV sendiri.
8. Kinect Pada Windows 8
Sensor gerak pada Microsoft kini telah hadir. Walau hanya diproduksi untuk Xbox 360, namun sekedar berandai-andai boleh saja kan? Alangkah asyiknya seandainya Kinect pun diadopsi pada game-game dengan Windows 8. Microsoft pun pasti bakal lebih kaya, saat bekerjasama dengan para vendor game.




Baca Juga Artikel Yang Berkaitan



0 komentar:

 
Tempat pesan sofa
© Copyright 2011. All rights reserved powered by Blogger.com | Template by o-om.com - zoomtemplate.com
ILMU KIETA | Tempat Sharing Dan Bertukar Ilmu | ILMU KIETA