Gorilla Glass Terbaru bikin Smartphone Tahan Jatuh
KOMPAS.com - Corning, perusahaan pembuat Gorilla Glass, telah merilis versi terbaru dari kaca pelapis dan pelindung layar ponsel itu. Produk yang dinamai Gorilla Glass 4 tersebut diklaim mampu melindungi layar perangkat ketika terjatuh.
“Dengan Gorilla Glass 4, kami meningkatkan perlindungan terhadap benturan dengan bidang tajam, yang merupakan penyebab utama pecahnya layar perangkat,” bunyi penjelasan Gorilla Glass 4 dalam sebuah video promosi dari Corning.
“Bidang tajam” yang dimaksud di sini adalah permukaan benda yang tidak rata, seperti aspal dan beton, yang seringkali menjadi tempat mendarat ponsel ketika terjatuh,
Maka Corning pun melakukan berbagai macam tes untuk meningkatkan daya tahan Gorilla Glass 4 ketika berbenturan dengan aspal dan beton.
Hasilnya, sebagaimana dikutip Kompas Tekno dari ArsTechnica, Sabtu (22/11/2014), Gorilla Glass 4 diklaim memiliki kemungkinan bertahan sebesar 80 persen saat jatuh dari ketinggian 1 meter ke permukaan benda kasar.
Disebutkan juga bahwa kaca Gorilla Glass 4 setebal 0,4 mm lebih tangguh dari Gorilla Glass 3 setebal 0,7 mm.
Corning telah mulai mengkapalkan Gorilla Glass 4 ke para pabrikan rekanannya. Perangkat-perangkat pertama yang menggunakan kaca pelapis dan pelindung layar ini diperkirakan akan segera hadir di pasaran dalam waktu dekat.